Cara Menggambar Tangan Anime-Manga

Hallo sobat Drawing, gimana khabarnya kali ini? Gimana perkembangan latihan drawingnya? Pasti lebih baik dari hari ke hari kan....??!!!

Sesuai request sobat2 Drawing selama ini, kali ini Drawing Club akan menyajikan sedikit tutorial tentang Cara Menggambar Tangan Anime atau Manga.  Tutorial kali ini diambil dari Dragoart dan Deviantart.  Di gambar samping menunjukkan beberapa pose tangan yang sering kita lihat pada gambar2 anime atau manga.  Namun di tutorial ini, kita hanya akan membahas 2 pose, yang lainnya bisa latihan sendiri ^_^.

OK.. langsung saja simak baik-baik ya.....kedua pose tangan dibawah yang akan kita pelajari.


Step 1
Pertama-tama, gambar garis bantu yang berbentuk garis dasar tangan yang akan kita gambar.  Untuk tangan yang terbuka, tambahkan 5 garis untuk jari-jarinya2.  Jaraknya lihat panah seperti di gambar bawah.

Step 2
Untuk gambar tangan yang terbuka, tambahkan lingkaran2 kecil di garis jari untuk mempermudah membuat jari, sedangkan untuk tangan tertutup tinggal tambahkan garis2 untuk jari.

Step 3
Selanjutnya kita tinggal membuat garis luar untuk membentuk jari dan tangan, dan menambah sedikit detailnya.

Step 4
Hapus garis bantu yang kita buat diawal tadi.  Dan inilah hasilnya.  Mudah bukan ^_^...

Step 5
Kalo ingin mewarnainya, perhatikan gambar dibawah.  Perhatikan bahwa ada sisi terang (yang terkena sinar) dan sisi yang agak gelap (tidak terkena sinar).  Tidak harus seperti gambar dibawah, karena ini berhubungan dengan pencahayaan, jadi tergantung darimana arah cahaya datang.

OK sekian dulu latihan kita.  Sampai ketemu di Tutorial Drawing selanjutnya.....
Dan ini ada beberapa referensi pose tangan dan kaki juga.  Semoga bisa menambah wawasan kita ^_^



Sumber
- http://www.dragoart.com/tuts/1450/1/1/how-to-draw-anime-hands.htm
http://what-i-do-is-secret.deviantart.com/art/Multireference-Hands-and-Feet-68470112







Suka dengan tips, tutorial, cara, atau tulisan-tulisan di blog ini ?, mau dapat update terbaru gratis via email ?, gampang.... cukup masukkan email kamu, jadi tiap ada posting terbaru di Drawing Club, secara otomatis akan terkirim ke email kamu.

Artikel Terkait:



Comments
8 Comments
Facebook Comments by Blogger Widgets | Brought to you by Agung Miko

8 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...